Warta DKI
Megapolitan

Sekda Kota Depok :Program Kerja Sekber Wartawan Kota Depok Bermanfaat Langsung Bagi Masyarakat

WARTADKI.COM|DEPOK – Pengurus baru Sekber Wartawan Kota Depok periode 2020-2023 yang diwakili Ketua Sekber, Tony Yusep, Sekjen Sekber Riki dan Presidium, Yeni beraudiensi dengan Sekda Kota Depok di Balaikota, Selasa (15/9/2020).
Dalam audiensi Tony Yusep menyampaikan rencana program yang akan dilaksanakan di Tahun 2020 ini, diantaranya pelaksanaan Uji Kompetensi Wartawan (UKW), HUT 3 Sekber Wartawan Depok dan Ngopi Bareng Sekber.
“Insya Allah di bulan Oktober nanti kami akan laksanakan UKW 6 anggota Sekber, HUT 3 yang dilaksanakan sederhana dan Ngopi Bareng Sekber” ungkapnya.
Sekda kota Depok, Hardiono menyambut baik rencana program yang akan dilaksanakan oleh Sekber. Dia menyarankan agar ada program semisal Sekber peduli pencegahan penyebaran Covid-19. Jadi bermanfaat langsung bagi masyarakat.
Sosialisasikan saja lewat acara Ngopi Bareng Sekber, tambah Hardiono, misalnya dengan pihak Puskesmas melalui Promkes Dinas Kesehatan.
“Ajukan saja kerjasama untuk bersedia mensosialisasikannya melalui Ngopi Bareng di semua puskesmas yang ada di kota Depok, dengan topik yang berbeda” tandas Hardiono.
 

Related posts

Presiden Jokowi Mendorong Pembangunan Hunian Konsep TOD dan Vertikal di Berbagai Kota Besar

Redaksi

Star Energy Geotermal Gelar Coffee Morning Bersama PWRI Bogor Raya

Redaksi

Bupati dan Wakil Bupati Bogor Laksanakan Shalat Idul Fitri 1446 H, Ajak Warga Syukuri Hikmah Ramadhan

Redaksi

DKP Kabupaten Bogor Rapat Koordinasi Food Waste, Selamatkan Pangan Mengurangi Rawan Pangan

Redaksi

Rudy Susmanto Lepas Kloter Pertama Jamaah Haji Kabupaten Bogor Ke Tanah Suci

Redaksi

11 Kantor Pemerintahan di Kota Depok Diresmikan, Guna Meningkatkan Pelayanan

Redaksi

Leave a Comment