Warta DKI
Politik

Pelatihan Strategi Pemenangan Idris-Imam Bagi Relawan

Wartadki.com| Depok – Dalam rangka memperjelas komitmennya untuk memperjuangkan Pemenangan Paslon Wali kota dan Wakil Wali kota Idris-Imam dalam kontestasi politik Pemilkukada Depok Tahun 2020, Bernhard selalu Ketua Presidium Koalisi Rakyat Nasionalis Depok,  melaksanakan kegiatan Campingground /Workshop Pelatihan Strategi Pemenangan Idris-Imam di Cibodas yang diikuti oleh 54 orang Kordinator yang mewakili Elemenduse Komunitas Masyarakat Sipil Depok.
Kegiatan Workshop  ini diselenggarakan pada Hari Jumat- Sabtu,11-12 September 2020 di Bumi Perkemahan Mandalawangi Cibodas.  Pemberangkatan Peserta dilepas oleh Calon Wakil Walikota Ir. Imam Budi Hartono di Taman Jatijajar,
Dalam pengarahannya Calon Wakil Walikota Imam Budi Hartono mengharapkan Workshop tentang Pelatihan ini bisa menghasilkan para tenaga penggerak masyarakat di akar rumput, dan menjadi juru kampanye di masyarakat.
Menurut Bernhard, kegiatan ini bertujuan membekali para Peserta Materi Bagaimana mereka mampu mengorganisir masyarakat untuk Pemenangan Idris-Imam dalam Pilkada Kota Depok Tahun 2020. Disamping itu para peserta mampu menterrjemahkan visi, misi dan Program Paslon Walikota dan Wakil Walikota Depok kepada masyarakat.
Kegiatan Camping ground/Workshop ini mengajak peserta melakukan diskusi interaktif dan Diskusi Kelompok dengan materi pemecahan masalah2 sosial dan ekonomi di masyarakat. Diakhir acara peserta diajak untuk melakukan refleksi dan perenugan serta janji setia untuk bertekad memenangkan Paslon Walikota dan Wakil Walikota Idris-Imam dalam kontestasi politik Pilkada Tahun 2020.

Related posts

Supian Suri: Kebijakan Wali Kota Depok Selama 20 Tahun, Tidak Mau Membangun Komunikasi Dengan Pusat dan Provinsi

Redaksi

Apkasi Pertanyakan Nasib 272 Kepala Daerah Yang Habis Masa Tugas 2022-2023

Redaksi

Ketua SC Musda PAN Kota Depok Umumkan 12 Bakal Calon Formatur

Redaksi

Pradi Apresiasi Mesin Politik DPC PKB Depok Menangkan Paslon Nomor 1

Redaksi Wartadki

Kunjungi PWI Depok, Ketua DPRD Sebut Selesaikan 8 Perda

Redaksi

DPRD Kota Depok Mendukung Pemda Untuk Percepatan Serapan Anggaran

Redaksi

Leave a Comment