Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Cibinong berhasil meraih predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM) dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan-RB) Republik Indonesia pada tahun 2020.
Menpan RB memberikan predikat WBK/WBBM kepada 83 unit kerja di lingkungan Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia, salah satunya Lapas Cibinong.
Pembangunan zona integritas dan reformasi birokrasi ini tak mungkin kami raih tanpa komitmen yang solid dari seluruh jajaran Lapas Cibinong. Tentunya dengan bimbingan secara prima oleh instansi vertikal seperti Kantor Wilayah Kemenkumham RI Jawa Barat, Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, dan Sekjen Kemenkumham RI.
Serta dukungan masyarakat luas kepada kami Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIA Cibinong, kami haturkan rasa syukur dan terima kasih banyak.