Warta DKI
Kesehatan

Sebanyak 550 Vaksinasi Massal Kembali di Laksanakan Polda Kepri

Wartadki.com|Batam – Dengan mengangkat tema “respon vaksinasi Polda Kepri” pada hari ini Polda Kepri kembali melaksanakan vaksinasi massal dan sebanyak 550 vaksin disiapkan oleh Polda Kepri guna untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang berada di wilayah hukum Polda Kepri, sebelumnya pada pada tanggal 13 April sampai dengan 14 April 2021 yang lalu Polda Kepri telah melaksanakan vaksinasi, sebanyak 1.000 Vaksin digunakan.
Hal tersebut disampaikan oleh kabid Dokkes Polda Kepri Kombes Pol dr. Muhammad Haris yang didampingi Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S., Selasa (21/5/2021).
“Kabid Dokkes Polda Kepri Kombes Pol dr. Muhammad Haris. Mengatakan, bahwa untuk vaksinasi pada hari ini diberikan kepada 550 orang yang hadir, kegiatan ini di laksanakan mulai pukul 08.00 Wib sampai dengan15.00 Wib, dengan sasaran vaksinasi tidak hanya masyarakat disekitaran Polda Kepri namun para purnawirawan Polri, Bhayangkari dan keluarga besar Polri juga dapat langsung mengikuti vaksinasi ini hanya dengan membawa foto copy KTP dan identitas diri sudah dapat melaksanakan vaksinasi”.Jelas Kabid Dokkes Polda Kepri Kombes Pol dr. Muhammad Haris.
Selanjutnya kabid humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S. juga mengatakan, bahwa Kegiatan ini akan terus berlanjut, sebagaimana arahan Bapak Presiden RI Joko widodo, dan tentunya Kami berharap semoga kedepannya kegiatan vaksinasi massal di Polda Kepri dapat terus berjalan, bersama-sama dengan masyarakat kita dapat melawan penularan Covid-19 yang semakin meluas.
Adapun Jenis vaksin yang digunakan adalah vaksin AstraZeneca, “ayo jalani vaksinasi demi kesehatan kita bersama″.tutup Kabid Humas Polda Kepri Kombes Pol Harry Goldenhardt S. (Pen)

Related posts

Ganti Nama Jadi RS Alia Hospital Siap Jalankam Vaksin Booster Kedua

Redaksi

LSM Penjara PN : Anggaran Covid-19 Baru Terserap 19%, Serapan Sektor Kesehatan Masih Minim

Redaksi Wartadki

Pemkab Bogor Optimalkan Distribusi PMT Demi Percepatan Penurunan Stunting 

Redaksi

Pemkab Bogor Lakukan Pencanangan Vaksinasi Covid-19 Bagi Ibu Hamil

Redaksi Wartadki

Pemkot Depok Dinilai Lamban Dalam Vaksinasi

Redaksi Wartadki

Penelitian Ganja Medis Indonesia: Universitas Syiah Kuala dan Yayasan Sativa Nusantara Teken Kerja Sama

Redaksi

Leave a Comment