Warta DKI
Berita UtamaDaerah

Pj Bupati Kabupaten Nagan Raya Meresmikan Ruang Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS

Pj Bupati Kabupaten Nagan Raya Meresmikan Ruang Pelayanan Statistik Terpadu (PST) BPS

Wartadki.com|Suka Makmue, — Penjabat (Pj) Bupati Nagan Raya, Dr. Iskandar, AP., meresmikan Ruang Pelayanan Statistik Terpadu (PST) Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Nagan Raya pada Senin, 20 Januari 2025.

Acara launching dan peresmian tersebut berlangsung di Gedung BPS Kabupaten Nagan Raya dan ditandai dengan pemotongan pita oleh Pj Bupati, didampingi Ketua DPRK Nagan Raya, Mohd. Rizki Ramadhan dan Kepala BPS Kabupaten Nagan Raya, Sardi.

Pada acara tersebut, Pj Bupati Iskandar mencoba langsung layanan yang tersedia di ruang PST setelah sebelumnya menandatangani Piagam Peresmian Ruang PST BPS Kabupaten Nagan Raya.

“Saya, selaku Pj Bupati Nagan Raya bersama Ketua DPRK, sangat mengapresiasi langkah BPS yang telah menghadirkan layanan data statistik secara digital. Ruangan ini juga dirancang sangat nyaman,” ujar Iskandar.

 

Ia juga mengajak seluruh elemen masyarakat, terutama generasi muda, untuk memanfaatkan data dalam bekerja. Menurutnya, bekerja berdasarkan data memiliki tingkat presisi dan akurasi yang tinggi, sehingga mendukung keberhasilan.

“Data itu tidak mudah didapatkan dan tidak murah. Oleh karena itu, manfaatkanlah data yang telah dikumpulkan dengan susah payah ini untuk mendukung langkah-langkah di berbagai bidang. Kabupaten Nagan Raya memiliki potensi besar untuk kemajuan ekonomi, terutama di sektor Tanaman Pangan, Hortikultura, Perkebunan, Peternakan, Jasa Pertanian, Kehutanan, dan Perikanan,” tambahnya.

Pj Bupati juga menyerukan kepada semua pihak yang berkeinginan memajukan ekonomi bangsa untuk menjadikan Kabupaten Nagan Raya sebagai lokasi pengembangan berbasis data statistik.

“Kami terbuka dan menunggu semua pihak untuk bersama-sama membangun Nagan Raya dengan memanfaatkan data digital yang telah disediakan oleh BPS Kabupaten Nagan Raya,” pungkasnya.

Acara tersebut juga diisi dengan penyerahan cendera mata dan buku Kabupaten Nagan Raya Dalam Angka 2024 kepada Pj Bupati Iskandar, AP., dan Ketua DPRK Mohd. Rizki Ramadhan oleh Kepala BPS Nagan Raya, Sardi.

Turut hadir dalam acara tersebut Kepala Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik, Nila Kasma yang juga merupakan Wali Data Kabupaten Nagan Raya, Pelaksana Tugas Kepala DPMGP4, perwakilan SKPK terkait, jajaran BPS Kabupaten Nagan Raya, serta tamu undangan lainnya.

Related posts

Warga Berharap Bus Perintis Damri Rute  Beutong Ateuh-Ujong Patihah, Nagan Raya Beroperasi Kembali 

Redaksi

NU Depok Peduli Kembali Bergerak Untuk Korban Banjir Sukabumi

Redaksi

Presiden Prabowo Melantik Empat Menteri Dan Satu Wakil Menteri

Redaksi

Menyambut Hari Bhayangkara ke 77, Polres Bogor Gelar Do’a Bersama Lintas Agama

Redaksi

SPAM Semarang Barat, Pilot Project Pembangunan Sistem Pengelolaan Air Perpipaan

Redaksi

Rakorcab Banser Depok Dari HUT TNI Sampai Hari Santri Nasional

Redaksi

Leave a Comment