Warta DKI
Komunitas

Ketua PP Pemuda Muhammadiyah: Tindakan Youtuber Malaysia Tidak Bermoral dan Melanggar Hukum

Dunia Maya, dari kemarin hingga hari ini, jagat tanah air diramaikan dengan berita tentang ulah youtuber asal Malaysia yang memposting video Parodi Lagu Indonesia Raya dengan muatan yang menghina dan menyakiti hati rakyat Indonesia. Bagaimana tidak, lagu kebanggaan bangsa Indonesia tersebut dibuat semacam parodi dan mengandung muatan yang menghina.
“Sebagai tetanggga dan bangsa serumpun, sungguh tidak bermoral apabila anda membuat parodi yang menghina lagu kebangsaan kami Bangsa Indonesia, apalagi dalam konten video tersebut mngandung unsur penghinaan dan merendahkan Bangsa Indonesia” ujar Sunanto Ketua Pimpinan Pusat Pemuda Muhammadiyah.
“Seyogyanya dalam rangka memperkuat silaturahmi antar bangsa, konten-konten yang dihadirkan harusnya bermuatan positif yang memiliki semangat mempererat hubungan antar bangsa” tambah Sunanto.
“Pemuda Muhammadiyah mengapresiasi langkah Kedutaan Besar Indonesia yang dengan cepat melaporkan perbuatan youtuber tersebut ke pihak yang berwenang di malaysia, mudah-mudahan pelaku segera diproses hukum sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku di sana” ucap Sunanto.
“Masyarakat diharapkan dapat menahan diri dan tidak terprovokasi, kita serahkan penegakan hukum terhadap pelaku kepada pihak yang berwenang di sana. Kita yakin, yang namanya tindakan penghinaan apalagi masuk ke kategori hoaks akan dapat ditindak secara hukum” tutup Sunanto.

Related posts

Pemberdayaan Peran Perempuan, DPD KNPI Kab. Bogor Adakan Pelatihan Kecantikan Dasar 

Redaksi

Musda DMI Kota Depok, Eko Waludi Terpilih Sebagai Ketua

Redaksi

Perisai Pertanyakan Transparasi Anggaran Rapimda, Musda, Hingga LPJ KNPI Kabupaten Bogor

Redaksi

Peran Jamsostek Bagi Pekerja Ditengah Krisis Ekonomi

Redaksi

Ketua PWI Kabupaten Bogor Mendukung Terbentuknya Forum Wartawan Bogor Bersatu

Redaksi Wartadki

SWI Mendaftarkan Diri Untuk Menjadi Konstituen Dewan Pers

Redaksi

Leave a Comment