Wartadki.com|Cibinong – Acara Musyawarah Daerah (Musda) DPD KNPI ke XV Kabupaten Bogor yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 30 Juli 2022 di Gedung Megantara LANUD Atang Sanjaya, yang dimulai jam 09.00 WIB hingga dini hari Minggu, 31 Juli 2022 .
Kegiatan yang diikuti oleh 40 DPK KNPI , 94 OKP 12 OKP ( sebagai Peserta yang memiliki Hak suara ) , dan 12 Anggota Peserta Peninjau serta dihadiri oleh 26 Peserta Undangan. Acara ini juga dihadiri dan dibuka oleh PLT Bupati Kab. Bogor Iwan Setiawan. Juga dihadiri oleh Petinggi LANUD ATS , para senior OKP dan KNPI.
Bakal Calon Ketua KNPI Kab Bogor , ada 4 Peserta antara lain : Fuad Kasyifurahman , Edi Koswara, Wahyudi Chaniago dan Damiri. Semua peserta memenuhi syarat untuk maju sebagai calon ketua, awal perjalanan musda lancar, adapun riak-riak kecil hal yang wajar, setelah sidang Pleno satu sampai 4.
Dalam perjalanan pada awal pemungutan suara ada 2 calon mengundurkan diri yakni Bung Wahyu Caniago dan Bung Damiri sehingga tinggal 2 calon yaitu Edi Koswara dan Fuad Kasyifurahman. Dalam pemungutan suara tersebut dan setelah peserta semua memilih suara terbanyak yaitu Fuad Kasyifurahman dan dinyatakan sebagai Ketua Terpilih.