Warta DKI
Ragam

Antisipasi Banjir, Saluran di Jalan Administrasi I, Kelurahan Petamburan Dikeruk

Wartadki.com|Jakarta Pusat-Satuan Pelaksana Tugas Sumber Daya Air (Satpel SDA) Kecamatan Tanah Abang melakukan pengerukan saluran di Jalan Administrasi 1, RW 09, Kelurahan Petamburan, Jakarta Pusat, Senin (28/1).
Kasatpel SDA Kecamatan Tanah Abang, Junjung mengatakan pengerjaan pengerukan saluran sudah berjalan satu minggu.
“Selama satu minggu sudah 40 kubik atau setara delapan truk material lumpur sudah terangkut. Target pengerjaan akan selesai tiga minggu dengan panjang saluran 400 meter,” ucap Junjung, saat ditemui di Kantor Kecamatan Tanah Abang, Senin (28/1).
Junjung mengaku dalam pengerjaan ini mengerahkan 16 petugas gabungan. Ia berharap tak ada lagi genangan di sini. “Hasil inventaris kami di lapangan, bahwa kerap terjadi genangan di sini. Semoga setelah pengerukan tidak ada lagi genangan air,” tutupnya.

Related posts

Viral Video Penyiksaan Pelaku Curanmor

Redaksi

Program Botak Dari Pemkot Bogor, Berhasil Kurangi Sampah Plastik 41 Ton

Redaksi

Yunani Berlakukan Hukum Syariah Islam Bagi Umat Islam

Redaksi

West Java Coffee Festival 2017,Sediakan 15.000 Gelas Kopi Asli Jabar Gratis

Redaksi

KPU Kota Depok Menunggu Perbaikan Data Partai Peserta Pemilu

Redaksi

Amerika Tuduh Turki Sebarkan Ideologi Radikal

Redaksi

Leave a Comment