Warta DKI
Ragam

Presiden Jokowi Ingatkan Dampak Perang Dagang AS dan RRT Terhadap Kawasan Asean

Wartadki.com_Jakarta-Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengingatkan, bahwa perang dagang antara Amerika Serikat (AS) dan Republik Rakyat Tiongkok (RRT) bukan tidak mungkin akan merembet kemana-mana, dan dapat berdampak kepada stabilitas keamanan dan kesejahteraan kawasan.
Untuk itu, Presiden Jokowi mengingatkan perlunya upaya untuk memperkuat bangunan ekonomi dari negara ASEAN secara individual maupun secara kolektif
Pernyataan tersebut disampaikan Presiden Jokowi pada Sidang Pleno KTT ke-34 ASEAN sebagaimana dikutip Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi dalam konperensi pers di Hotel Atlete, Bangkok, Thailand, Sabtu (22/6).
“Artinya,  perdagangan intra ASEAN harus diperkuat, fasilitasi perdagangan menjadi lebih penting, dan UMKM diingatkan harus mendapatkan benefit dari integrasi ekonomi ASEAN,” kata Presiden Jokowi.
Ditambahkan Menlu, dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi  juga menyatakan kerja sama dengan mitra ASEAN menjadi lebih penting. Presiden mengingatkan pentingnya komitmen kita untuk menyelesaikan negosiasi The Regional Comprehensive Economic Partnership (RCEP) di antara negara-negara ASEAN  pada tahun ini.
Di tengah situasi dunia seperti saat ini, menurut Menlu, Presiden juga menyatakan menjadi penting artinya ASEAN memiliki outlook mengenai masalah Indo Pasifik.
“Outlook ini mencerminkan sentralitas dan kekuatan ASEAN dalam menghormati perdamaian, budaya dialog, dan juga memperkokoh kerja sama,” kata Menlu mengutip Presiden Jokowi,
Menurut Menlu, Indonesia menyampaikan terima kasih atas dukungan dari negara anggota ASEAN di dalam bersama-sama kita mengembangkan konsep Outlook ASEAN Indo Pasifik, sekitar setahun yang lalu pada saat Indonesia mulai mempresentasikan konsep indo Pasifik ASEAN ini

Related posts

Publikasi Anugerah Pajak Dan Launching SiOBOI LUMPAT 2024

Redaksi

Kota Depok Berhasil Meraih Piala Adipura 2017 Kategori Kota Metropolis

Redaksi

Beras TTI Diminati Masyarakat dan Pedagang Kecil

Redaksi

Memfitnah Rekan Kerja Edi Widjaja Dihukum Enam Bulan

Redaksi

Kepala BKP Kementan Pimpin Rakor Sergap di Sumatera Selatan

Redaksi

PCNU Depok Minta Kejelasan Walikota Penanganan Virus Corona

Redaksi Wartadki

Leave a Comment