Warta DKI
Berita UtamaMegapolitanParlementaria

Sudjatmiko Bakal Survei Pelebaran Jalan Sawangan Bareng SS dan PJN

Sudjatmiko Bakal Survei Pelebaran Jalan Sawangan Bareng SS dan PJN

Wartadki.com|Depok, — Kemacetan di jalan raya Sawangan sampai saat ini masih menjadi permasalahan yang belum terselesaikan. Menanggapi hal tersebut  Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Kebangkitan Bangsa (F-PKB) akan memberikan perhatian khusus soal rencana Pelebaran jalan raya Sawangan.

Sudjtamiko sebelumnya telah menyampaikan soal rencana pelebaran jl. Raya Sawangansudah ke Balai PJN Jabar atas aspirasi. Menurutnya, pada periode ini akan ada Dewan dari komisi V jadi bisa langsung aspirasinya untuk warga Depok.

“Jalan raya sawangan jln nasional, tulang punggung warga. Banyak warga yang menggunakan akses jalan ini, keluar pintu tol sawangan lewat jalan sawangan,”ujarnya seusai

Untuk menindaklanjuti, dirinya paling lambat 22 Maret 2025 dirinya akan melakukan survei dengan Balai PJN Jabar dengan mengajak Walikota Depok Supian Suri. Menurutnya, survei tersebut untuk melihat titik mana yang harus didahulukan dalam pelebaran jalan.

“Saya akan survei ke jalan raya Sawangan bersama PJN dan Walikota Depok SS paling lambat 22 Maret mendatang,”katanya.

Menurutnya, untuk pelebaran jalan raya Sawangan dibutuhkan 10 km dan harapannya tahun depan untuk pembangunannya. Dirinya menyarankan jika ingin cepat proses pelebarannya, maka Walikota harus menyiapkan desainnya terlebih dahulu.

“Kalau menunggu pusat ya bisa tahun depan. Kalau mau cepat, Depok bisa mengajukan desainnya dulu,”terangnya.

Dikatakannya, terkait pembebasan lahan Depok memiliki anggaran sedikit untuk pembebasan lahan jalan raya Sawangan. Menurutnya, pembebasan lahan ini boleh dilakukan oleh Daerah atau Pusat tapi fisik dari pusat.

“Nah ini kan efisiensi, bagi-bagi peran. Pembebasan lahan dari Daerah dan bagian pusat bagian fisiknya saja. Kalo titiknya, bisa dimulai dari pintu keluar tol Sawangan sampai ke arah Parung,”tandasnya.

Related posts

Peringati Hari Kesaktian Pancasila, Bupati Bogor Iwan Setiawan Lakukan Ikrar Kesaktian Pancasila

Redaksi

TPK Koja Siapkan 5 Unit Bus Untuk Mudik 2024, Catat Tanggal Keberangkatan dan Pulangnya

Redaksi

Ketua Fraksi PKB-PSI DPRD Kota Depok Ajak Teladani Karakter Santri

Redaksi Wartadki

Resiliensi, Kolaborasi dan Berkelanjutan DPD SWI Kota Depok

Redaksi

Ini Catatan Fraksi Gerindra DPRD Kota Depok Terhadap Enam Raperda

Redaksi

Dandim 0621/Kabupaten Bogor Dampingi Danrem 061/Sk Sholat Idul Fitri di Pemkab Bogor

Redaksi

Leave a Comment