Warta DKI
Politik

Perhatian Pemuda, Relawan Merah Dukung Paslon 2

WARTADKI.COM|Depok – Gerakan Relawan Merah secara resmi mendeklarasikan dukungan ke Paslon nomor 2. Yaitu calon Wali Kota Mohammad Idris dan Wakil Wali Kota Imam Budi Hartono pada Pilkada Depok 2020. Deklarasi tersebut bertepatan pada Hari Sumpah Pemuda pada 28 Oktober 2020. Ketua Relawan Merah, Juliust Inggi mengatakan bahwa ada sejumlah alasan mengapa dirinya mantap mendukung paslon Idris-Imam.
Pertama berkaitan dengan kapabilitas dan jejak rekam paslon. Menurutnya, Idris-Imam punya kualitas mumpuni untuk memimpin. Kombinasi keduanya diyakini mampu membawa Depok lebih baik. “Pak Idris akademisi, mantan Wakil Wali Kota, kemudian Wali Kota, ulama juga. Sementara Pak Imam Budi lama jadi wakil rakyat. Artinya pemahamannya terkait dunia legislasi sangat matang. Ini bisa membantu Pak Idris dalam merealisasikan program-program strategis Depok kedepan. Keduanya kombinasi yang pas. Pengalaman di eksekutif dan legislatif,”katanya di Jl. Raya Sawangan, Pancoran Mas.
Menurutnya, paslon Idris-IBH telah berkomitmen memberdayakan pemuda dengan program 1.000 pengusaha perempuan baru dan 5.000 pengusaha baru. Ia menambahkan, soal anggaran Rp 50 juta untuk Karang Taruna (Katar) di kelurahan setiap tahunnya.
” Imam Budi Hartono mewakili betul spirit generasi milenial. Sebagai orang yang aktif di berbagai organisasi kepemudaan, Imam sudah khatam bagaimana men-treatment pemuda. Dia salah satu kader Karang Taruna terbaik ya. Dari visi-misinya kami lihat mereka berkomtimen menempatkan pemuda sebagai instrumen penting pembangunan Kota Depok,”jelasnya.
Sementara itu, Sekretaris Relawan Merah Wahyu Hidayat memastikan kalau gerakan dukungan akan terus masif. Pasalnya, para relawan akan bergerak secara door to door di seluruh lingkungan RT/RW se-Depok.
“Kita punya basis di tiap wilayah kelurahan dan kecamatan. Deklarasi hari ini adalah langkah awal untuk meletupkan semangat para relawan,” jelas Wahyu.
Pihaknya berjanji bakal memaksimalkan seluruh jaringan relawan di tiap-tiap wilayah. “Insyaallah kami komitmen. Diawali dengan Sumpah Pemuda, maka kami Bersumpah akan berjuang memenangkan Idris-Imam,” pungkasnya.

Related posts

DPC PKB Depok Terus Konsolidasi Internal, Optimis Pradi-Afifah Menang

Redaksi Wartadki

Dividen Untuk Negara Capai Rp 80,2 Triliun, PSI: BUMN Harus Efisien dan Adaptif

Redaksi

Susun RKPD 2024, Ketua DPRD Kabupaten Bogor Rudy Susmanto Pastikan Program Samisade Dilanjutkan

Redaksi

Ketua DPRD Rudy Susmanto Nilai Kinerja Pemkab Kabupaten Bogor Lamban

Redaksi

Rudy Susmanto Desak Perumda Pasar Tohaga Transparan Terkait Retribusi PKL Citeureup

Redaksi

FWJI Bangun Sinergi Dengan Bawaslu Sukseskan Pemilu 2024 Tanpa Berita Hoax

Redaksi

Leave a Comment