Warta DKI
Berita UtamaDaerahKomunitas

MRC Salurkan Bantuan Bagi Korban Banjir Di Banten

MRC Salurkan Bantuan Bagi Korban Banjir Di Banten

Wartadki.com|Depok – Bencana banjir di Serang Banten telah meninggalkan kerugian dan kerusakan bagi penduduknya. Meski begitu, warga yang menjadi korban banjir membutuhkan uluran tangan. Mitra Reskrim Community (MRC) menyalurkan bantuan bagi korban banjir di jalan Wihara, Kecamatan Serang, Banten.

“Khusus wilayah ini terkena dampak bencana banjir setidaknya dihuni 70-an orang dari total penduduk 150 orang. Alhamdulillah, dapat menyalurkan bantuan secara langsung untuk sedikit meringankan saudara kita yang terdampak banjir,”ujar pembina MRC Ipda Sarwo Edi Nugroho, SE yang juga Panit Reskrim Polsek Bojongsari.

Menurutnya, paket bantuan berupa sembako, sabun, susu , kopi dan pakaian layak pakai sekitar 1500 piece atau sekitar 12 karung. Dalam kesempatan tersebut, mengajak komunitas GMDN, Pemuda Batak Bersatu, juga dibantu dengan mobil ambulance dari MWCNU Cilodong bersama Banser, Gusdurian dan dari Jagatera.id. “Kita berharap dengan adanya kegiatan ini bisa memberikan manfaat bagi korban terdampak banjir,”paparnya.

Sementara itu, Yuli penduduk asli Serang, Banten mengaku berterima kasih atas bantuan dari MRC. Ia berharap, agar musibah yang menimpanya bisa segera dilewati. “Kita sangat berterima kasih atas bantuan ini. Kepedulian antar sesama sangat tinggi, apalagi sudah mau datang jauh-jauh dari Depok ke Banten,”paparnya.

Related posts

TPK Koja Catat Pencapaian Signifikan Semester Pertama Tahun 2024

Redaksi

Pj. Bupati Bogor Terima Piagam Penghargaan Dari PT. Taspen Cabang Cibinong

Redaksi

Percepatan Penyelesaian Sertifikat Tanah Masyarakat Pada Tahun 2024

Redaksi

Personel Satgas Pamtas Yonarmed 19/105 Trk Bogani Dampingi Pembagian BLT-DD Desa Nanga Bayan

Redaksi

GNPK-RI PD Kota Depok Gelar Buka Puasa Bersama dan Temu Kangen

Redaksi

Presiden Jokowi Resmikan Pelebaran Jembatan Otista Kota Bogor, Cagar Budaya Terjaga

Redaksi

Leave a Comment