Warta DKI
Travel

Plt Bupati Bener Meriah Kunker Ke Kementerian Komunikasi dan Informasi

Wartadki.com|Jakarta – Pelaksana Tugas (Plt) Bupati Bener Meriah Sarkawi telah melakukan kunjungan kerja ke Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kementerian Komunikasi dan Informasi.  Dalam kesempatan tersebut Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kementerian Komunikasi dan Informasi, Usuluddin , di Jakarta, Senin, (18/2).
Menurut Sarkawi, dalam  pertemuan tersebut dibahas persoal pengembangan sumber daya manusia yang menyangkut ranahnya Kemenkoinfo dan pencerahan masyarakat di Kabupaten Bener Meriah, Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam.
Lebih lanjut Sarkawi menegaskan “Selain pengembangan SDM dan pencerahan masyarakat, didiskusikan pula soal blind spot di Kecamatan Mesidah dan Kecamatan Kem. Di Mesidah, seluruh wilayah melingkupi satu  Kecamatan  kondisinya blind spot. Jarak ke sana juga sangat jauh. Sementara itu, Kecamatan Kem daerahnya cukup luas. Penduduknya juga ramai. Akan tetapi sangat disayangkan, tidak ada jaringan di sana. Kasihan masyarakat di dua lokasi tersebut,” tegasnya.
Menanggapi keluhan tersebut,  Kepala Pusat Pendidikan dan Pelatihan Kementerian Komunikasi dan Informasi, Usuluddin, menjelaskan bahwa  di Kemenkominfo, ada program talent school. “Pesertanya mahasiswa dan nantinya mereka membahas ICT. Kampusnya mesti terakreditasi A,”jelasnya.
Terkait persoalan jaringan di Bener Meriah, Usuluddin menyarankan agar Pemerintah Kabupaten Bener Meriah segera mengajukan permohonan terkait kepada Kemenkominfo
“Kemenkominfo punya program pencerahan kepada masyarakat. Nanti, saya bantu hubungkan dengan Dirjen terkait,” tegas Usuluddin
Dalam pertemuan itu, ikut serta Yusradi Usman al-Gayoni, Perwakilan Pemerintah Kabupaten Bener Meriah, mendampingi Plt Bupati Sarkawi.

Related posts

255 Tenaga Kesehatan PTT di Kabupaten Aceh Tengah Ditetapkan Sebagai ASN

Redaksi

Pengurus Yayasan Anak Bangsa Kerap Mendapatkan Intimidasi

Redaksi

Wings Air Terbang Kembali Setiap Hari ke Rembele, Bener Meriah

Redaksi

Dedi Mulyadi:Pembangunan Tanpa Menghilangkan Karakter Daerah

Redaksi

Defia Rosmaniar,Sang Inspirasi Bagi Atlet Kota Bogor

Redaksi

Apartemen, Masih Jauh Dari Hunian Nyaman Berkelanjutan

Redaksi Wartadki

Leave a Comment